Selasa, 09 Oktober 2012

Jurnal Nasional Ekonomi Koperasi

Koperasi Dalam Perekonomian Indonesia


      Koperasi sebagai lembaga ekonomi rakyat yang menggerakkan perekonomian rakyat dalam memacu kesejahteraan sosial masyarakat.  pertumbuhan koperasi dan bisnis nya dari waktu ke waktu perlu di tingkatkan sehingga koperasi menjadi bagian yang sangat penting dalam perekonomian nasial.
      Peran koperasi dalam perekonomian indonesia mengalami kemajuan yang sangat baik koperasi memacu internal benefit untuk anggotanya berupa manfaat ekonomis, peningkatan tabungan, sumber kredit murah.
      Pada masa sekarang secara umum koperasi mengalami perkembangan usaha dan kelembagaan yang menggairahkan.  namun koperasi masih memiliki berbagai kendala untuk perkembangannya sendiri sebagai badan usaha. Hal ini membutuhkan perhatian untuk pengembangan koperasi di masa mendatang.
      Peran koperasi di indonesia paling tidak dapat di lihat dari:
  • kedudukannya sebagai pemain utama dalam kegiatan ekonomi di berbagai sektor 
  • koperasi sebagai penyedia lapangan kerja yang terbesar
  • peain penting dalam pengembangan ekonomi lokal dan pemberdayaan masyarakat
  • pencipta pasar baru dan sumber inovasi
  • memberikan sumbangan dalam menjaga neraca pembayaran melalu ekspor
peran koperasi usaha mikro, kecil dan, menengah sangat strategis dalam pengembangan perekonomian nasial untuk di masa mendatang
      Pada masa ini pembangunan perekonomian kurang mendapatkan perhatian karena koperasi kurang mempelihatkan kinerja dan citra yang lebih baik dari masa sebelumnya.  Keadaan ini membuktikan bahwa pemerintah masih kurang untuk memperhatikan pembangunan koperasi nasional.
      jika koperasi mampu memplesentasikan jati dirinya, koperasi akan berdiri mandiri,  mampu bersaing dengan kekuatan ekonomi lainnya, mampu memproduksi produk yang sesuai dengan kebutuhan pasar di dalam negri maupun di luar negri.
      Pembangunan koperasi indonesia harus terus di lanjutkan agar mendapatkan hasil yang signifikan dan berkualitas.  Dalam hal ini pemerintah dan masyarakat harus bekerja sama untuk pembangunan koperasi nasional, karena koperasi tidak dapat di bangun dengan waktu yang singkat dan cepat maka dari itu di butuhkannya kerjasama antara pemerintah dan masyarakat dalam pembangunan ekonomi koperasi nasional.

Sumber: Wordpress

1 komentar: